MOTOR Plus-online.com - Pada perayaan Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada hari ini (28/10), Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) sempat menaiki motor custom chopper.
Ternyata, motor tersebut asli karya anak bangsa.
(BACA JUGA: Keren! Presiden Jokowi Duduk dan Pamer Motor Ini Saat Perayaan Hari Sumpah Pemuda)
Sasis chopper ini adalah kolaborasi antara Kick Ass Chopper dan Elders, keduanya menghasilkan produk bertajuk "Chopperland".
"Tahun lalu, kolaborasinya bikin helm, dan Alhamdulillah tahun ini kolaborasi bikin sasis chopper," beber Omar Annas, penggiat motor custom yang bertemu langsung dengan Presiden Jokowi pagi tadi (28/10/2017).
"Sasis ini dijual massal, jadi yang mau bikin motor chopper enggak perlu ribet lagi," jelas Omar sambil menjelaskan kalau sasis ini bisa dipasangi mesin satu silinder berkapasitas sedang yang banyak beredar di Indonesia.
(BACA JUGA: Hebat! Gerry Salim Raih Podium 2 di ATC Sepang, Malaysia)
"Mesin Yamaha Scorpio, Honda Tiger, Kawasaki Binter Merzy juga bisa," beber Omar.
Tapi saya pakai mesin Royal Enfield untuk nunjukin pakai mesin yang lebih besar juga mampu," tegasnya.
Di motornya, pria ramah ini memadukan dengan suspensi depan bawaan Royal Enfield dan beberapa part custom.
"Saya juga sudah coba kekuatannya, dipakai riding Jakarta sampai ke Pacitan enggak ada masalah," promo Omar.
Berapa harganya? Sasis custom ini dijual Rp 9 jutaan.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR