MOTOR Plus-online.com - Takaaki Nakagami akan bergabung ke MotoGP untuk musim depan.
Sebagai satu-satunya pembalap asal Jepang yang tampil full seri di MotoGP, Nakagami menyimpan harapan besar.
Maklum, Nakagami juga bakal memperkuat pabrikan Jepang yakni Honda.
Nah, ditahun perdananya Nakagami sudah akan dibekali dengan mekanik top di MotoGP.
(BACA JUGA : Hasil Latihan Resmi 3 Moto2 Australia, Miguel Oliveira Tercepat, Takaaki Nakagami Terseok)
Nakagami akan menggunakan jasa Ramon Aurin sebagai chief mekanik.
Ramon Aurin merupakan mekanik senior di MotoGP yang pernah menukangi motor pembalap papan atas.
Tahun ini Aurin bekerja di tim Marc VDS yang memegang motor Jack Miller.
(BACA JUGA :Pernah Menjajal Honda RC213V, Takaaki Nakagami Tidak Peduli Seperti Apa Spek Motornya)
Karena Jack Miller akan hijrah ke tim Pramac Ducati musim depan, Aurin juga memilih resign.
Aurin akan bekerja dengan tim LCR Honda untuk musim depan.
Mekanik berusia 52 tahun ini akan memberikan setingan terbaiknya ke pendatang baru, Takaaki Nakagami.
Kita tunggu saja duet mereka di MotoGP tahun depan.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR