Akhirnya Bos Suzuki Ungkap Biang Keladi Hasil Buruk di MotoGP 2017

Mohammad Nurul Hidayah - Selasa, 7 November 2017 | 14:19 WIB
motogp.com

MOTOR Plus-online.com - Satu seri jelang akhir musim balap MotoGP 2017, Davide Brivio bos tim Suzuki MotoGP angkat bicara.

Brivio ungkap biang keladi hasil buruk yang diraih Suzuki di musim 2017.

Dengan tegas Brivio menyebut mesin yang menjadi biang masalah Suzuki di tahun ini.

Suzuki salah memilih mesin yang digunakan di sepanjang tahun 2017 ini.

(BACA JUGANgeri! Suzuki Siapkan Motor Sport Baru Buat Jegal Ninja 250 dan CBR250RR)

"Sebenarnya mesin yang kita gunakan sekarang untuk mengurangi kelemahan kami di 2016. Namun, ini justru menjadi petaka," ucap Brivio.

Menurut Brivio, di tahun 2016 salah satu kelemahan Suzuki adalah traksi ban belakang saat keluar tikungan.

Nah, mesin baru ini dikembangkan agar mengeluarkan tenaga yang lebih lembut.

Tujuannya agar akselerasi saat keluar tikungan lebih cepat karena ada cengkraman ban yang lebih.

(BACA JUGAVideo Pembalap Tim Suzuki Ecstar Lakukan Team Order, Tapi yang Ini Terlihat Lebih Romantis)

Andrea Iannone yang akhir tahun lalu mencoba mesin baru ini setuju untuk menggunakan mesin baru di balap 2017.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular