Biar Nyaman di Kendarai Orang Dewasa Ini Tips Mundurin Footstep MiniGP

Arseen - Kamis, 9 November 2017 | 06:30 WIB
Dok.M+
Footstep MiniGP

MOTOR Plus-online.com - Untuk pemaian baru pocket bike atau MiniGP, pasti awalnya akan kesulitan beradaptasi dengan motor mininya itu.

Terutama bagi orang dewasa nih. Maklum, pocket bike kan dirancang buat anak-anak.

Jadi, tak heran bila riding positionnya pun diset ideal untuk anak kecil.

Lantas gimana kalau dipakai orang dewasa?

(Baca juga: Mencengangkan! Resepsi Pernikahan Anak Club Vespa di Bintaro, Iring-iringan Pengantin Pakai Ini)

Contohnya posisi footstep. Dari pabrikan umumnya diposisikan tepat di bawah main frame.

Buat orang dewasa, posisi ini jelas bikin ribet alias tidak nyaman.

Apalagi buat manuver, dengkul bakal kena setang.

Untuk menghindari itu, EM-Plus kasih tau tipsnya bro.

(Baca juga: Serakah! Video Menegangkan Saat Maling Bawa Kabur Dua Motor Sekaligus)

Mundurin saja footstep-nya agak ke belakang.

Toh pemindahan pijakan kaki rider di pocket bike, tidak terlalu sulit kok.

Mirip kayak di motor biasa. Cuma perlu bikin ulang dudukan footstepnya agak mundur.

“Dudukan baru itu dibikin dengan teknik pengelasan. Tapi, tentukan dulu posisi yang diinginkan dan dirasakan nyaman. Untuk footspenya sendiri teman-teman komunitas ada yang pakai bawaan pabrik, ada juga yang pakai punya sepeda,” bilang Djati Iman Waluyo, dari Komite MiniGP Indonesia.

(Baca juga: Begini Kondisi Honda Scoopy Usai Dihajar Yamaha Mio Saat Hindari Razia)

Boleh dicoba nih bro. Untuk anak kecil pun masih tetap bisa dipakai juga.

Dijamin ngegas pocket bike andalan akan lebih aman dan nyaman.

Kalau ogah repot, proses pemindahan footstep bisa diserahkan ke ahlinya.

Ongkosnya terbilang cukup murah, sekisar harga Rp 15–25 ribu.

Penulis : Arseen
Editor : Arseen


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular