MOTOR Plus-online.com - Wow! menggiurkan, ternyata harga honda CRF150L di Batam cuma Rp 32,5 jt bro.
Harga tersebut sangat kompetitif, mengingat posisi harga Kawasaki KLX150BF bermain di angka Rp 38,3 jt jadinya selisih 4,3 juta.
Secara spesifikasi memang CRF150L jauh lebih unggul dari KLX150BF yang sudah berteknologi injeksi.
Dengan spesifikasi mesinnya 150 cc SOHC 2 klep tanpa radiator.
(Baca juga: Disini Ternyata Tempat Meletakan Plat Nomor Depan di Honda CRF150L)
Tenaga maksimum yang dihasilkan yakni 9,51 kW (12,91 PS) / 8.000 rpm dan torsi maksimum yakni 12,43 Nm (1,27 kgf.m) / 6.500 rpm.
Performa mesin menawarkan torsi yang menjanjikan pada putaran bawah.
Kapasitas tangki juga lebih besar 7,2 liter dengan suplai bahan bakar PGM-FI.
Dan untuk sokbrekernya juga sudah memakai ukuran 37 mm inverted telescopic (upside down).
Buruan deh untuk yang berdomisili di Batam yang kepincut Honda CRF150L
Sumber: Fanpage Facebook HONDA CRF150L INDONESIA
KOMENTAR