MOTOR Plus-online.com - Andrea Dovizioso kembali angkat komentar tentang peraturan dilarangnya winglet pada motor MotoGP sejak akhir musim 2016.
Menurut Dovi, peraturan itu hanya seperti lelucon.
Terutama setelah munculnya banyak fairing baru berbentuk radikal seperti fairing tim Movistar Yamaha yang bikin por-kontra di sesi tes pramusim lalu.
Pasalnya, bentuknya sangat menyerupai winglet yang dilarang pada musim balap 2017.
(BACA JUGA : Gokil! Satu Kali Kecelakaan di MotoGP, Biayanya Setara Harga 22 Unit Kawasaki New Ninja 250 FI)
"Aku tidak ingin membuat kontroversi, tapi sekarang hanya ada satu interpretasi," ujar Dovizioso.
Hal itu karena alasan dilarangnya ducati pada awal musim 2017 lalu.
"Kami diberi tahu bahwa winglet dilarang karena mereka terlalu berbahaya, dan fairing sekarang lebih berbahaya daripada winglet," ujar Dovizioso.
Dovizioso juga mengatakan bahwa dia setuju dengan regulasi yang ada sekarang.
Tetapi dirinya mengatakan bahwa fairing sekarang membuktikan bahwa keputusan pelarangan winglet yang diambil waktu itu adalah sebuah lelucon.
(BACA JUGA : Wow Harga Motor MotoGP Marc Marquez Setara Biaya Nikah Dengan 43.333 Perawan!
Menurut Dovizioso, bentuk fairing sekarang lebih berbahaya dari pada winglet.
Dovizioso merasa alasan utama dilarangnya winglet adalah untuk membatasi pengembangan Ducati, bukan karena faktor safety.
Maklum, Ducati memang mulai unjuk gigi di musim 2016 lalu dan menjadi pelopor pengguna winglet di MotoGP.
Namun, dengan dilarangnya winglet mulai akhir tahun lalu, tim Ducati menjadi agak kerepotan di tahun ini.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR