Viral, Video 2 Bocah Pengguna BeAT yang Diduga Begal Ini Akhirnya Dibawa ke Kantor Polisi

Mohammad Nurul Hidayah - Selasa, 21 November 2017 | 14:29 WIB
Instagram
Dua bocah diduga begal terekam dan diamankan polisi

MOTOR Plus-online.com - Viral sebuah video yang diunggah akun Instagram bg_lpgkece menggambarkan dua bocah pengguna Honda BeAT yang diduga begal.

Sepeda motornya pun tak dilengkapi dengan plat nomor.

Yang mengejutkan lagi, mereka terlihat adu mulut ketika ada dua pengendara yang akan menyalipnya.

Bahkan dua bocah tersebut menunjuk-nunjuk pengendara di sampingnya.

Dalam postingan juga diberikan penjelasan yang tertulis seperti ini :

Insiden ini terjadi di sekitar jembatan Tegineneng, Pesawaran, Lampung.

Tak hanya itu akun Instagram tersebut juga menuliskan keterangan dalam unggahannya.

Jadi ceritanya Hari ini sekitar pukul 10:30 saya dan rekan rekan saya yang lain melintasi jembatan

TegiNeneng , kami ingin menghadiri acara Festival Way Kambas , di Lampung Timur.

Sesampai di jembatan TegiNeneng kami di ikuti oleh 2 anak kecil sekitaran umur 12-14 tahun

mereka membawa motor beat berwarna Hijau putih tanpa Nomor polisi.

Tidak hanya di ikuti kami pun di ancam lalu ditimpuk batu dan botol air minum oleh anak tersebut

dan dia meminta sejumlah uang kepada kami, posisi masih di atas kendaraan.

Kami di ikuti oleh mereka lumayan jauh sampai di daerah Trimurjo sebelum kota metro, akhirnya

mereka pergi karena ada pengendara mobil yang mengejar mereka.

Bagi kalian yang ingin melintasi daerah tersebut agar berhati hati dan jangan berhenti jika ada

orang yang mengikuti seperti yang kami alami . *Ini cerita dari temen mimin barusan.

(BACA JUGAVideo Gojek Buru Pembegal Pelanggannya Naik Moge, Endingnya Bikin Haru...)

 

Tolong di tindak pak @polisi_lampung @halo_polda_lampung @lampuung @seputar_lampung @lampunginsta @mrf_info @infokyai . . . . . Sedikit cerita : Jadi ceritanya Hari ini sekitar pukul 10:30 saya dan rekan rekan saya yang lain melintasi jembatan TegiNeneng , kami ingin menghadiri acara Festival Way Kambas , di Lampung Timur . Sesampai di jembatan TegiNeneng kami di ikuti oleh 2 anak kecil sekitaran umur 12-14 tahun mereka membawa motor beat berwarna Hijau putih tanpa Nomor polisi. Tidak hanya di ikuti kami pun di ancam lalu ditimpuk batu dan botol air minum oleh anak tersebut dan dia meminta sejumlah uang kepada kami, posisi masih di atas kendaraan . Kami di ikuti oleh mereka lumayan jauh sampai di daerah Trimurjo sebelum kota metro , akhirnya mereka pergi karena ada pengendara mobil yang mengejar mereka . Bagi kalian yang ingin melintasi daerah tersebut agar berhati hati dan jangan berhenti jika ada orang yang mengikuti seperti yang kami alami . *Ini cerita dari temen mimin barusan . . . . #tegineneng #lampungtengah #lampunggeh #lampung #polisilampung #seputarlampung #infolampung #lampunginsta #lampungkece #bg_lpgkece #lampung

A post shared by Bujang Gadis! Lampung Kece (@bg_lpgkece) on

Ternyata cerita tidak berhenti sampai situ.

Akun Instagram seputar_lampung mengunggah kelanjutannya.

Dua bocah dalam video tersebut dipanggil oleh Polsek Tegineneng.

Kapolsek Tegineneng, Iptu Syamsurizal mengatakan, menurut hasil interogasi yang dilakukan ternyata dua bocah itu tak mau memeras.

Mereka bertindak seperti itu karena ada kesalahpahaman.

Nah, saat dua bocah tersebut mengendarai motor mereka hampir bersenggolan.

Ditegurlah dua bocah ini.

Namun, bocah ini malah tak terima karena ada salah satu pengendara yang merekam kejadian tersebut.

Sehingga terlihat mereka adu mulut dan saling tunjuk.

Karena perbuatanya tersebut, polisi mengambil langkah.

Kedua orangtua bocah tersebut membuat surat pernyataan agar tidak melakukan perbuatannya.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular