Ini Dia 3 Target Valentino Rossi Hadapi MotoGP 2018, Bisa Enggak Ya?

Ahmad Ridho - Selasa, 21 November 2017 | 19:06 WIB
Instagram / yamahamotogp
Valentino Rossi bersama tim Movistar Yamaha

MOTOR Plus-online.com - Gelaran MotoGP tahun ini memang bukan hasil terbaik untuk Valentino Rossi.

Yap, gelar juara dunia MotoGP tahun ini jatuh kepangkuan Marc Marquez.

Performa Rossi memang terbilang menurun karena beberapa kendala pada motor dan ban.

Menghadapi balap MotoGP 2018, The Doctor sudah menyusun tiga target yang akan dicapainya.

Salah satu target besar itu tentu saja meraih gelar juara dunia.

(BACA JUGA: Video Pengendara Motor Ribut sama Polisi, Masuk Jalur Busway Enggak Terima Ditilang dan Tanya Surat Tugas)

"Target pertama jelas memelihara peluang untuk meraih gelar juara dunia.

Target kedua memenangkan balapan pada tiap seri dan yang terakhir meraih podium sebanyak-banyaknya," terang Rossi seperti dilansir Speedweek (19/11/2017).

Untuk merealisasikan mimpinya, Rossi akan meningkatkan kualitas Yamaha YZR-M1 yang selama ini selalu terkendala saat lintasan basah.

"Ada beberapa seri balap yang sulit seperti di Jerez, Barcelona, Spieldberg atau Motegi.

(BACA JUGA: Mengharukan! Video Detik-detik Polisi Tergeletak di Jalan Raya Saat Atur Lalu Lintas, Ini Komentar Netizen)

Kami sering datang kesana dan menghadapi masalah yang sama terkait penggunaan ban belakang," lanjutnya.

Demi meningkatkan performa motornya, Rossi akan melakukan serangkaian tes privat di sirkuit Sepang, Malaysia awal Desember mendatang.

Harapannya saat tes nanti turun hujan dan Rossi yakin akan membuat motornya jauh lebih cepat pada MotoGP tahun depan.
 

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular