MOTOR Plus-online.com - Otomotif akan semakin maju jika didukung oleh pemerintah karena dukungan akan berpengaruh pada proses perijinan.
Bahkan selain perijinan akan berdampak pada yang lain misalnya untuk fasilitas kelengkapan sirkuit.
Seperti yang disampaikan Wakil Bupati Majalengka DR. H. Karna Sobahi M. M.Pd.
"Ini menjadi perhatian saya dan akan saya masukan pada salah satu program pemerintah," jelasnya ketika ditanya tentang 2 sirkuit grasstrack di Majalengka Jawa Barat.
(Baca juga: Bos HRC Ungkap Pembalap Gacoan Honda, Siapa Yah Jagoannya?)
Wakil bupati berharap setiap gelaran otomotif khususnya grasstrack dipaketkan dengan wisata.
Karena grasstrack ini bisa menjadi salah satu wahana untuk lebih mengenalkan Majalengka.
Pernyataan ini disampaikan langsung pada MOTOR Plus saat gelaran grasstrack Wakil Bupati Open Grasstrack di Sirkuit Batara Jaya Cibunut Argapura Majalengka Jawa Barat pada Hari Minggu (19/10) yang lalu.
Saat gelaran tersebut wakil bupati tidak mau naik ke panggung yang telah disediakan.
(Baca juga: Waduh! Lewat Dari Masa Berlaku, SIM Motor Tidak Bisa Diperpanjang! )
H. Karna lebih memilih menuju starting gate menyaksikan lebih dekat para tracker saat akan lepas start.
Bahkan saat menuju starting gate H. Karna menyempatkan diri berbincang dengan tracker pribumi.
H. Karna yang memiliki pendukung fanatik bernama Lingkar Setia Karna (LASKAR) menyempatkan diri menyapa warga yang akan menyaksikam gelaran perlombaan.
Meski letak sirkuit berada di ketinggian H. Karna nampak menikmati gelaran.
Dan kondisi sirkuit yang naik turun serta letak start yang berada paling puncak wakil bupati yang akan melaju menjadi calon bupati ini nampak senang bisa berkomunikasi dengan tokoh otomotif khususnya grasstrack.
Race sempat dihentikan sesaat karena warga ada yang meminta foto bersama.
KOMENTAR