Perhatikan dan Atasi Gejala Ini Pada Rantai Sebelum Celaka

Mohammad Nurul Hidayah - Jumat, 24 November 2017 | 20:11 WIB
Dok MOTOR Plus
Masalah pada rantai bisa menyebabkan celaka

MOTOR Plus-online.com - Kondisi rantai roda harus dicek dengan baik.

Jangan sampai kelewat kendur, apalagi kelewat kencang.

Sebab, sangat berpotensi menimbulkan celaka pada diri kita di saat riding.

Rantai kelewat kendur bisa membuat rantai lepas dari mata gir.

"Kelewat kencang juga bahaya. Rantai bisa putus melilit dan mengunci roda. Banyak yang terjatuh akibat hal ini,” ucap Agus Nugroho, kepala mekanik Honda Palmerah Motor 1 di Jl. Palmerah Barat No. 58-59A, Jakarta Barat.

(BACA JUGAAwas, Sepelekan Rantai Keteng yang Bermasalah Bisa Bikin Mesin Jebol)

Sebenarnya, gejala rantai kendur atau kelewat kencang bisa dirasakan.

Untuk rantai kendur, gejala umum yang terasa muncul getaran dan efek menyendat saat deselerasi.

Sedangkan rantai kelewat kencang, getaran pada footstep akan muncul saat motor berjalan pelan. Harus cepat cek kalau motor sampean mengalami hal ini.

Bukan cuma kendur kencangnya, tapi kondisi rantainya sendiri harus dicek.

Paling gampang, cek dengan cara menarik rantai yang tersangkut di gir belakang.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular