Cegah Marc Marquez Pindah ke Tim Lain, Ini Cara yang Akan Dilakukan Tim Repsol Honda

Ahmad Ridho - Minggu, 26 November 2017 | 14:32 WIB
motogp.com
Marc Marquez

MOTOR Plus-online.com - Gelaran balap MotoGP 2017 baru saja usai.

Namun kabar kepindahan beberapa rider sudah santer terdengar.

Salah satunya adalah Marc Marquez yang dibidik tim KTM dan Ducati Corse.

Dua tim diatas bersedia mengucurkan dana besar untuk membawa Marquez dari Repsol Honda.

(BACA JUGA: Siapa Pembalap Pengganti Valentino Rossi? Bos Yamaha Secara Mengejutkan Tunjuk Pembalap Ini)

Untuk menangkal kepergian juara dunia MotoGP 2017 itu, Honda sudah menyiapkan cara jitu.

Adalah menaikan gaji Marquez agar tidak pindah ke tim lain.

Hal itu disampikan mantan Ketua Tim HRC, Livio Suppo.

"Marc marupakan pembalap yang tidak tergantikan dan terbaik.

Ia adalah pembalap yang akan dipilih semua tim balap. Karena itu kami sangat menghargai kehadirannya," ujar Suppo dilansir Autosport (24/11/2017).

(BACA JUGA: Jika Valentino Rossi Pensiun tahun 2018, Ini yang Akan Terjadi di Tim Yamaha)

Kontrak terakhir Marquez dengan Honda berlangsung tahun 2016 lalu.

Marquez mendapatkan upah sebesar 8 juta Euro pertahunnya.

"Kondisi motor tahun depan akan bergantung pada Marquez soal penandatanganan kontrak baru.

Itu tergantung Marc memenangkan pabrikan lain.

(BACA JUGA: Lin Jarvis Bingung dengan Perkembangan Jorge Lorenzo di Ducati)

Tapi secara finansial saya tidak melihat Honda dalam masalah untuk membuat sebuah penawaran yang bagus," tambahnya.

Suppo menambahkan bahwa tim Jepang harus bisa meningkatkan gaji agar pembalap bisa bertahan.

Ducati sendiri mampu membayar pembalapnya hingga 12 juta Euro pertahun dan itu harus diikuti Honda.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular