MOTOR Plus-online.com - Selain mekanik yang membuat kencang motor-motor balap, ada juga campur tangan kreatif tukang bubut.
Sebut saja Frangky Suwito, pria yang asal Medan ini terbilang tukang bubut bertangan dingin dalam hal modifikasi jeroan mesin.
Banyak motor kencang yang terlahir dari tangan dinginnya itu.
Frangky yang juga owner Frangky Style Bubut di Ciracas, Jakarta Timur, biasa menangani motor-motor yang mau naik stroke lewat ubahan di kruk as.
(Baca juga: Liputan Langsung AR Feol dari ARRC Buriram, Thailand, Start Ketiga Gerry Juara Asia 2017)
“Sebenarnya gak cuma naik stroke, di sini juga menerima jasa gedein klep, modif mesin, reamer karburator hingga engine swap juga bisa,” beber pria yang biasa dipanggil hacker-nya mesin bubut ini.
Soal budget untuk naik stroke, sebenarnya Frangky enggan menyebutkan.
Namun setelah didatangi MOTOR Plus, doi langsung buka suara.
“Jasa naik struk spek biasa, Rp 750 ribu. Sedangkan spek balap, mulai Rp 1 juta sampai 1,8 juta, tergantung kruk as apa yang dikerjakan. Saat ini di bengkel lagi banyak kruk as Ninja 250 dan kruk as R25,” ucap pria yang juga bernah bekerja dengan Yusay di Kampung Melayu, Jakarta Timur.
Oh iya, ke depannya Frangky berencana modif mesin Jupiter MX jadi 400 cc.
“Blok silindernya dibuat dari bahan dural mentah. Tunggu saja ya proyek gue ini,” tutup Frangky.
Frangky Style Bubut
Jl. Raya Poncol No. 28 RT 01/07, Kel. Susukan. Ciracas, Jakarta Timur. Telepon 0812-91426920.
KOMENTAR