MOTOR Plus-online.com - Honda CBR250RR bikinan Astra Honda Racing Team sedang naik daun setelah membawa pembalapnya Gerry Salim menjadi juara Asia.
Gerry Salim mengamankan gelar juara umum kelas Asia Production 250 cc di kejuaraan Asia Road Racing Championship (ARRC).
Pasti banyak yang penasaran dengan ubahan apa saja yang dilakukan di motor ini.
Spesifikasi Honda CBR250RR yang digunakan Astra Honda Racing Team sebenarnya tidak ekstrim, karena regulasi AP250 yang mengharuskan banyak part standar.
Meski begitu tetap saja ada modifikasi dan ubahan di beberapa part.
(BACA JUGA : Lumayan Mahal Ya Harga Throttle By Wire Honda CBR250RR)
Yuk kita ciduk spesifikasi All New Honda CBR250RR Juara 250 cc Asia 2017.
Suspensinya depannya sekilas standar, tapi saat dicek sisi atasnya ada perubahan.
Tetap pakai Showa tipe separate front fork bawaan CBR250RR, namun sudah ganti isinya yang full adjustable.
Suspensi belakang pakai Showa dengan label BFRC (Balance Free Rear Cushion) yang teknologinya dipakai di Honda CBR1000RR.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR