Terungkap Tampilan Honda RC213V Spesial yang Dipakai Satu-satunya Pembalap Jepang

Mohammad Nurul Hidayah - Rabu, 6 Desember 2017 | 19:27 WIB
LCR Honda
Saat tes pramusim tampilan motor Nakagami masih dominan hitam

MOTOR Plus-online.com - Takaaki Nakagami akan menjadi satu-satunya pembalap MotoGP asal Jepang yang tampil di arena MotoGP tahun depan.

Nakagami akan tampil bersama tim LCR Honda dan tandem dengan Cal Crutchlow sebagai rekan satu timnya.

Tentunya menjadi spesial karena Nakagami menjadi satu-satunya pembalap Jepang yang tampil full di MotoGP bersama pabrikan Jepang.

Makanya, saat acara Honda Thanks Day yang berlangsung beberapa waktu lalu Nakagami mendapat kejutan dari LCR Honda.

(BACA JUGATakaaki Nakagami Naik Ke MotoGP, Ini Pembalap yang Menggantikannya di Tim Moto2)

LCR Honda memperlihatkan tampilan Honda RC213V spesial yang akan digunakan Nakagami tahun depan.

Spesial karena motor ini dipenuhi dengan livery Idemitsu yang dominan.

 

A post shared by takanakagami (@takanakagami) on

Lebih spesial karena LCR Honda selama ini menggunakan sponsor Castrol yang dibawa oleh Cal Crutchlow.

Kemungkinan Idemitsu memang menjadi sponsor ekslusif untuk Nakagami.

(BACA JUGAUsai Operasi Poor Pump di Barcelona, Begini Kondisi Terbaru Takaaki Nakagami)

Maklum, Idemitsu juga perusahaan Jepang yang mensponsori banyak tim balap di Grand Prix.

Makanya, RC213V tunggangan Nakagami punya tampilan mirip dengan motor yang digunakannya di Moto2.

Jadi, kemungkinan Nakagami dan Crutchlow akan menggunakan livery motor yang berbeda meskipun berada di tim yang sama.

Sebab, Crutchlow juga punya ikatan sponsor ekslusif dari pabrikan oli Inggris, Castrol.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular