Asyik! Sekarang Yamaha NMAX Bisa Dipasangi Fitur Keyless

Mohammad Nurul Hidayah - Senin, 18 Desember 2017 | 11:12 WIB
Fadhliansyah
Ilustrasi keyless

MOTOR Plus-online.com - Pemilik Yamaha NMAX 155 pasti banyak yang risih karena motornya belum menggunakan fitur kunci model keyless.

Yup, fitur keamanan kekinian yang tidak perlu menggunakan anak dan rumah kunci untuk menghindupkan motor.

Jadi, cukup kantongi remote yang menggantikan kunci dan memutar knop pengganti rumah kunci untuk menghidupkan motor.

Yang pasti, fitur ini akan membuat motor lebih aman dari ancaman maling.

(BACA JUGA: Pejabat PLN: Masa Cuma Suruh Orang Pakai Motor Listrik)

Bikin sedih memang karena jajaran maxi scooter Yamaha lain seperti Aerox 155 dan XMAX 250 sudah memiliki fitur canggih tersebut.

Tapi tenang aja bro, bagi kamu yang ingin pasang keyless di Yamaha NMAX juga bisa kok.

Tinggal 'seret' motor ke bengkel Pak Wiet Custom (PWC) yang berada di bilangan Ciledug, Tangerang.

"Pasang keyless di NMAX bisa memakai keyless dari Aerox atau XMAX, konsumen bebas memilih," beber Pak Wiet dari PWC, ditemui GridOto.com beberapa waktu lalu.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular