MOTOR Plus-online.com - Mengubah derajat puli, salah satu yang kerap dilakukan untuk meningkatkan performa motor.
Lumayan lah akselarasi jadi nambah, walau tidak seektrim bore up!
Bisa dibilang cukup untuk kebutuhan wara-wiri di Ibu Kota.
Derajat puli standar, biasanya bermain di angka 14 – 14,5 derajat.
(Baca juga: Bikin Merinding! Kesaksian Warga Pekalongan Saat Sopir Truk Bermuatan Motor Tersesat Dibawa Mahluk Halus)
“Dengan alat bubut, jangan langsung dimakan banyak! Cukup bubut kemiringan sekitar 0,3 – 0,5 derajat dulu dan rasakan apakah pas atau tidak. Memang sih kerja dua kali, tapi ini supaya tarikan motor pas,” yakin Yudi dari Gasgaz Motor di Jl. Fatmawati Raya No 33C, Fatmawati, Pondok Labu, Jakarta Selatan.
Bubut kedua sisi rumah puli dengan ukuran yang sama, misal 13,5 derajat agar hasil maksimal.
Namun, belakangan ini malah ada gosip, yang konon bubut satu bagian saja bisa lebih bagus dibanding ngebubut kedua sisi.
Itu enggak bener!
KOMENTAR