MOTOR Plus-online.com - Pada motor matic yang memakai penerus daya CVT (Continous Variable Timing) lebih banyak menggunakan part agar motor bisa berjalan.
Semua komponen tersebut bekerja dengan fungsinya masing-masing.
Seperti pada komponen slide piece yang berada di pulley depan.
Slide piece ini berbahan plastik keras yang bekerja naik turun seiring putaran mesin.
(BACA JUGA: Enggak Asal Dibikin! Ternyata Ini Dia Fungsi Lubang Pada Piringan Cakram Motor)
part ini bergesekan dengan pulley depan dan menerima tekanan akibat putaran yang tinggi.
Kerusakan yang terjadi yakni slide piece oblak karena gesekan.
"Indikasi slide piece rusak yakni bunyi suara mesin yang sedikit kasar saat gas mulai dibuka" ucap Jaim Ahmad dari Doktor Jaim yang gape menangani berbagai masalah motor matic.
Untuk harga part pun tidak mahal kok bro, hanya sekitar Rp 10 ribuan.
(BACA JUGA: Super Kreatif! Kunci Motor Hilang atau Patah, Bisa Dibikin Baru Langsung di Jalanan Simak Videonya)
Tidak hanya menyebabkan suara kasar, namun banyak kasus motor pun menjadi tersendat saat motor mulai berjalan.
Selain mengganti part tersebut sebenarnya ada cara mengakalinya agar slide piece bisa dipakai kembali.
Jaim sapaan akrabnya pun mengakalinya dengan menambal slide piece tersebut agar kembali kencang.
(BACA JUGA: Anjay! Bukan Cuma Tangguh Dilumpur, Honda CRF150L Enggak Mati Saat Diajak Berenang)
"Caranya dengan solder dan slide piece lama yang sudah tidak terpakai kemudian tambal dibagian sisi-sisinya. Jadi saat dimasukkan kembali ke ram plat bisa kencang dan tidak goyang" tambah pria yang ngebengkel di Cipayung, Jakarta Timur.
Nah, bila ada bunyi-bunyi aneh yang terdengar dalam CVT kemungkinan slide piece rusak.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR