Kenapa Pelek Harus Dibalancing? Ada Jadwal Rutinnya?

Mohammad Nurul Hidayah - Jumat, 5 Januari 2018 | 19:22 WIB
Thio Pahlevi
Proses balancing ban motor

MOTOR Plus-online.com - Ada yang tahu apa itu balancing pelek?

Secara gampangnya bisa diartikan pemasangan balancer agar pelek bisa bekerja lebih optimal.

Maklum, pelek sangat berpengaruh dengan handling yang berujung juga pada pengendalian motor dan juga keselamatan.

Salah satu yang bisa mengurangi kenyamanan berkendara adalah adanya getaran-getaran tak wajar yang terasa pada motor.

(BACA JUGA: One Wheel Shelf-Balancing Electric Skateboard, Diciptakan Pakai Pehitungan Ilmu Fisika)

Biasanya kalau sudah seperti itu, bearing roda, komstir, dan segi tiga akan jadi komponen yang pertama kali jadi sasaran untuk diperiksa.

Tapi kalau semuanya ternyata masih normal, maka pelek bisa jadi si tersangka nih, alias perlu dikalibrasi ulang terutama untuk pelek palang atau cast wheel.

Lantas kapan sebaiknya melakukan balancing pelek?

"Kalau untuk jadwal balancing tidak ada batasan waktu," kata Eko Haryanto, Service Advisor AHASS Prima Motor Depok.

(BACA JUGA: Enggak Sampai Rp 1 juta! Sudah Bisa Pasang Setang Jepit Baru Yamaha NMAX Keren dan Trendy)



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular