MOTOR Plus-online.com - Sebuah video yang bikin ngilu diunggah akun Instagram @azizblack_mc.
Informasi sementara ini lokasi dari kejadian di video itu saat event grasstrack di Kampar, Riau, minggu lalu (14/1/2018).
Dalam video ini meperlihatkan insiden yang terjadi kepada pembalap grasstrack setelah jumping
Jumping handycap alias rintangan di balapan grasstrack beresiko membuat kecelakaan fatal.
Saat motor melompati handycap pembalap akan buka gas untuk bikin motor terbang ke tujuan.
Pas turun menyentuh treklah jadi bagian yang menentukan.
Teknik landing pembalap, posisi badan pembalap, dan bukaan gas harus seirama.
(BACA JUGA: Masih Penasaran? Ini Video Suara Mesin 4 Silinder Kawasaki Ninja 250)
Salah sedikit saja saat motor menyentuh tanah, bisa berakibat fatal.
Lihat deh video di bawah ini bagaimana pembalap grasstrack begitu asyik melompati rintangan.
Detik-detik menentukan ada sewaktu pembalap dan ban motor grasstrack mau menyentuh tanah.
Setelah kejadian yang bikin ngilu lihat pembalap terpelanting dan tertimpa motor.
Grasstrack balapan yang diikuti motor yang diproduksi massal dengan modifikasi ke arah trail.
Berbeda dari grasstrack meski sama-sama balapan tanah, motocross menggunakan motor special engine alias SE.
Video ini diunggah dari @azizblack_mc lewat Instagram.
Informasi sementara ini lokasi dari kejadian di video itu saat event grasstrack di Kampar, Riau, minggu lalu (14/1/2018).
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR