MOTOR Plus-online.com - Presiden Indonesia, Joko Widodo kayaknya enggak mau ketinggalan tren kustom kultur yang lagi mendunia.
Kabar terbaru menyebut Jokowi membeli satu motor kustom bergaya chopper.
Masih ingat ketika Presiden Joko Widodo mengundang industri kreatif
Tanah Air pada perayaan hari Sumpah Pemuda di Istana Bogor, Sabtu (28/10/2017) lalu.
Saat itu Presiden Joko Widodo atau yang biasa disapa Jokowi ini menjajal chopper custom bersasis racikan Kick Ass Choppers bekerjasama dengan Elders Company, dengan nama Chopperland.
(BACA JUGA : Sangar! Motor Ini Yang Digunakan Paspampres Untuk Kawal Presiden Jokowi
Ternyata tak lama setelahnya, Presiden Jokowi benar-benar kepincut, salah satu dari dua motor yang dipajang saat itu dan ditebusnya.
"Iya benar, dibeli Presiden Jokowi," buka Adrianka dari Elders Company.
"Setelah acara Sumpah Pemuda itu, transaksinya berlangsung," beber pria ramah ini ketika dihubungi GridOto.com.
Motor yang diboyong pak Presiden ini merupakan hasil kerjasama Elders Company dengan Kick Ass Choppers
(BACA JUGA : Amankan Pesta Pernikahan Putri Jokowi, Ini Motor yang Digunakan Brimob)
Pembelian motor kustom karya anak bangsa ini menjadi wujud kepedulian dan dukungan Presiden terhadap industri kreatif.
Di dunia kustom industri kreatif buatan lokan memang sedang membooming.
Beberapa diantaranya juga sudah diakui oleh pecinta kustom kultur dari luar negeri.
Jadi enggak heran kalau orang nomor 1 di Indonesia ini kepincut dengan karya anak bangsa ini.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR