MOTOR Plus-online.com – Selama karirnya di MotoGP, Valentino Rossi sudah menggunakan berbagai merek motor.
Namun, apa ada yang tahu motor apa yang pertamakali digunakan Rossi untuk balapan?
Valentino Rossi diketahui menggunakan dua merek motor buatan Italia, Aprilia dan Ducati, tetapi ada satu merek lagi.
Musim MotoGP 2018 Valentino Rossi akan memasuki tahun ke-23 kiprahnya di balap profesional.
Sejak tahun 1996 pembalap asal Italia itu mengandalkan motor buatan negaranya, Aprilia.
(BACA JUGA: Waduh! Anak Emaskan Valentino Rossi, Ini Alasan Mengejutkan Bos Dorna)
Pun begitu saat naik ke GP 250 cc di tahun 1999 dan langsung juara dunia.
Valentino Rossi langsung pindah ke kelas paling tinggi atau kelas utama GP 500 cc (kini MotoGP) tahun 2000.
Selama di kelas utama ini, Rossi sekali lagi mengendarai motor buatan Italia.
Yaitu pada musim 2011 dan 2012 ketika bergabung di tim Ducati.
Nah, sebenarnya selama Rossi balapan motor, kelahiran Urbino ini pernah juga menggeber motor Italia lainnya.
Di tahun 1993, atas bantuan ayahnya Graziano Rossi, Valentino Rossi sudah menyemplak motor Cagiva Mito 125 cc.
(BACA JUGA: Valentino Rossi dan Maverick Vinales Dampingi Launching Yamaha Lexi)
Saat itu usianya 14 tahun dan ia mengalami dua kali kecelakaan.
Dalam buku Portrait Of A Speed God karya Mat Oxley, ada foto yang menampilkan aksi Rossi di atas Cagiva Mito.
Tahun berikutnya, Rossi mengikuti kejuaraan Italia Sport Production pakai Cagiva Mito.
Rossi memenangkan kejuaraan itu.
Valentino Rossi hari Jumat (26/1/2018) hadir di Jakarta ketika Yamaha Indonesia memperkenalkan motor baru Yamaha Lexi.
Rossi datang bersama rekan setimnya di tim Movistar Yamaha, Maverick Vinales, menjelang tes pramusim di Sepang, Malaysia.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR