MOTOR Plus-online.com - Yamaha XMAX satu ini kami temui jadi salah satu kontestan Customaxi Yamaha Semarang.
Meski sekilas tidak banyak ubahan yang dilakukan, tampilan motor milik Reva M. Primayoga langsung menyita mata dengan material unik yang melapisi bodi motor.
(BACA JUGA: Busyet, Harga Binter AR 125 Ini Lebih Mahal Ketimbang Ninja 250 SE 2018!)
Motif kulit sintetis bak zebra di bodi samping dipilih dengan menggunakan bahan lansiran Murano.
Sementara material kulit sintetis MBtech dipakai untuk melapisi bagian jok.
Meski didominasi ubahan standar pada motornya, Reva 'pede' bersaing dengan kontestas lainnya.
Beberapa parts aftermarket yang diterapkan di motor ini mulai dari lampu sorot yang disematkan di samping wind shield dan juga sepatbor.
Data modifikasi
Bodi dan jok berlapis bahan lansiran Murano & MBtech
Lampu sorot
KOMENTAR