MOTOR Plus-online.com - Hidup di zaman now segala sesuatunya harus bisa lebih mudah dan simpel.
Termasuk dalam menservice kendaraan yang biasanya memakan banyak waktu dan males.
Nah, sekarnag untuk service motor Honda sudah bisa online nih, maksudnya?
Menjawab tantangan teknologi tersebut, PT Daya Adicipta Mustik, menghadirkan sebuah platform terbaru bernama Daya Auto.
Daya Auto adalah aplikasi yang memudahkan konsumen sepeda motor Honda di Jawa Barat buat mendapatkan kemudahan booking servis.
(BACA JUGA : 2 Fakta Jorge Lorenzo akan Mengancam Persaingan Juara Dunia MotoGP 2018
Selain itu dalam aplikasi ini juga gratis perlindungan asuransi kecelakaan bagi pengendara dan penumpang hingga Rp 30 juta, diskon servis di jaringan AHASS, diskon pembelian Honda Genuine Part.
“Aplikasi ini hadir sebagai salah satu bentuk kemudahan yang diberikan oleh kami kepada konsumen yang dapat diunduh secara gratis melalui smartphone di Google Playstore," ujar Krisgianto Lilikwarga, CEO Daya Group, di Bandung, (1/2/2018) yang dikutip dari Kompas.com.
"Kami ingin memberikan pelayanan serta kemudahan untuk konsumen dalam melakukan booking service, mencari lokasi dealer terdekat serta informasi tentang sepeda motor Honda,” tambahnya.
(BACA JUGA : Tanpa Info, Harga Pertamax Ternyata Sudah Naik Lagi)
Banyak manfaat dan keuntungan jika menggunakan aplikasi ini.
Konsumen akan dimanjakan dengan diskon sebesar 50 persen untuk layanan jasa service.
Selain itu ada diskon sebesar 50 persen untuk AHM Oil, bila menggunakan aplikasi ini.
Promo program ini berlaku untuk booking service sejak tanggal 1 Februari hingga 14 Februari 2018 dan untuk periode servis mulai tanggal 2 Februari sampai dengan 15 Februari 2018.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR