MOTOR Plus-online.com - Jangan anggap remeh kemampuan atlet stunt ride atau freestyler Indonesia.
Kemampuan mereka memang sudah diakui di Asia bahkan dunia.
Buktinya, kompetisi stunt ride atau freestyle motor di Thailand yang diadakan akhir perkan lalu juaranya malah dari Indonesia semua!
Wajib bangga nih, pasalnya tiga rider asal Indonesia mendominasi semua kelas yang dilombakan di Burapa Battle Stunts 9 di Sport Arena Chaiyapruk, Pattaya, Thailand (9-10/2).
Tiga freestyler Indonesia ini adalah Wawan Tembong dan sang adik Wahyu Nugroho, juga freestyler asal Semarang, Ghani Grimaldi.
(BACA JUGA : Jorge Lorenzo dari Kecil Udah Bengal, 1 Rivalnya Ditabrak Sampai Nyusruk!)
Paling banyak membawa pulang piala juara adalah Wawan Tembong.
"Saya dapat nomor satu di semua kelas, adik saya dapat posisi 3 di kelas 200-500 cc," bangga pria asal Solo, Jawa Tengah ini.
Pasalnya hampir semua freestyler terbaik hadir, "Bahkan ada beberapa dari luar Asia seperti Rusia dan Kazakhstan," bangganya.
Di tahun kedua keikutsertaannya di Burapa Battle Stunts, Wawan Tembong turun dengan Yamaha MT-03 dan Yamaha YZF-R6.
"Seperti biasa, motor pinjaman dari rekan di Thailand. Kali ini dari Yamaha Thailand, kita cuma bawa alat perang (part khusus freestyle) dari Indonesia," tuturnya seraya menjelaskan jika Ia mampu menampilkan trik baru yang membuat juri terkesima.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR