MOTOR Plus-online.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Roda 2 kembali menggeliat di pasar motor Tanah Air.
Lewat Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150, PT SIS bisa kembali mengikat konsumen setianya di Indonesia.
Buat semakin meninggikan volume penjualan, PT SIS R2 bakal meluncurkan setidaknya lima model baru pada tahun ini.
Banyak banget? Enggak kok, tahun lalu saja PT SIS meluncurkan 8 model dan varian.
Diantara lain GSX-R150, GSX-S150, Address, Nex, dan Smash.
(BACA JUGA : Sekarang Yamaha XMAX Dijual Dengan Livery Movistar Yamaha MotoGP)
Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150 sebagai model terlaris, SIS R2 mengumpulkan penjualan sekitar 72.000 unit atau naik 27 persen dari 2016.
Tahun ini, Sales & Marketing 2W Departement Head SIS Yohan Yahya mengatakan harapannya bisa meningkatkan penjualan 30–50 persen.
Itu berarti tujuannya mengangkat motor Suzuki terjual sampai 100.000 unit pada tahun ini.
Buat menambah volume penjualan dibutuhkan model tambahan.
Yohan mengatakan, ada beberapa segmen yang pasarnya dinilai besar untuk ditembus Suzuki.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR