MOTOR Plus-online.com - Sebelumnya, MOTOR Plus sudah membuat tulisan kalau Suzuki Hayabusa sudah bukan lagi motor tercepat di dunia.
Yup, harusnya hingga saat ini Suzuki Hayabusa masih menjadi motor produksi masal tercepat di dunia karena ada aturan Gentlemen's Agreement yang disepakati.
Namun, nyatanya saat ini sudah banyak loh motor produksi masal yang kecepatannya bisa kalahkan Hayabusa.
Salah satunya varian tertinggi dari Kawasaki Ninja, yup Ninja H2R.
(BACA JUGA : Ini Alasan Kenapa Suzuki Hayabusa Diklaim Motor Tercepat di Dunia Sampai Sekarang)
Sebenarnya agak enggak adil juga, karena H2R bukan motor yang di desain buat jalan raya.
Namun, H2R masih masuk motor produksi masal yang bisa dibeli oleh masyarakat umum.
Ternyata, H2R ini juga sudah tidak mengikuti peraturan gentlemen's agreement yang disepakati.
Kecepatan maksimalnya benar-benar sesuai kemampuan mesin tanpa dibatasi.
(BACA JUGA : Anak Zaman Now Pasti Enggak Tahu! Kata Tilang Itu Singkatan Loh..)
Biar enggak dibilang cuma kira-kira, lihat nih video tes drag antara H2R dan Hayabusa.
Kok bisa yah Hayabusa ditinggal sampai sekebon begini?
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR