Sangar Juga.. Motor Perang Rusia Digarap Builder Thailand, Ban Cacingnya Mana?

Mohammad Nurul Hidayah - Selasa, 27 Maret 2018 | 15:25 WIB
K-Speed (via Cossack Motorcycles)
Ural “Diablo”, motor custom bertampang seram hasil garapan K-Speed

MOTOR Plus-online.com - Enggak semua motor modifikasi di Thailand pakai gaya racing yang dilengkapi ban cacing.

Ada juga motor kustom yang dibentuk misterius dan garang.

Ditambah lagi dengan laburan warna hitam yang melabur pada semua bagian membuat aura seram makin terlihat.

Motor kustom berjuluk “Diablo” yang berarti “iblis” ini adalah hasil garapan K-Speed dari Negeri Gajah Putih alias Thailand.

Basis dari motor ini sebetulnya adalah salah satu produksi pabrikan yang sangat jarang terlihat di Asia Tenggara, yaitu Ural.

(BACA JUGA : Inspirasi Buat yang Mau Garap Trail Klasik, Nuansa Jadulnya Dapet)

Ural Motorcycles sendiri merupakan salah satu pabrikan motor tertua dari Rusia yang dari dulu memakai mesin jenis boxer engine dan biasa bikin motor perang.

K-Speed (via Cossack Motorcycles)
Ural “Diablo”, motor custom bertampang seram hasil garapan K-Speed

Banyak yang belum tahu pasti kalau cikal bakal mesin boxer milik BMW dulunya berasal dari Ural Motorcycles lho.

Mendapatkan sebuah motor yang cukup jarang hadir di Asia merupakan suatu keberuntungan bagi K-Speed.

Hanya saja karena kondisi saat ditemukan sudah cukup usang, mereka pun menyiapkan resep khusus untuk merombaknya.

Sekilas dilihat bentuk rangka utama dan kaki-kaki bawaan Ural masih dipakai.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular