MOTOR Plus-online.com - Di Kota Pontianak Yamaha NMAX kurang dilirik jika dibandingkan dengan Yamaha Aerox.
Kota Pontianak jadi pasar terbesar Yamaha Aerox di Pulau Kalimantan.
Saking tingginya permintaan Yamaha Aerox, "demam" Yamaha NMAX di beberapa wilayah di Indonesia hampir enggak kerasa di Kota Pontianak.
"Di Kota Pontianak, 35% pasar Maxi Yamaha dikuasai Aerox," ujar M. Abidin, GM Motorsport and Aftersales Service PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kepada GridOto.com (05/04/2018).
(BACA JUGA: Heboh.. Video Polisi Terciduk Pungli, Diminta Kembalikan Uang Eh Malah Murka)
"Makanya dulu pas booming Yamaha NMAX di Jawa dan Sumatera, di Pontianak dan Kalimantan enggak begitu kerasa," ujarnya di sela-sela ajang Yamaha Cup Race 2018 Medan, Sumatera Utara.
Tingginya penjualan Yamaha Aerox di Pontianak disebabkan oleh karakter konsumen.
"Ya konsumen Kalimantan dan Kota Pontianak khususnya lebih menyukai Maxi Yamaha yang berkarakter sporty kayak Yamaha Aerox," ujar M.Abidin.
Tingginya permintaan Yamaha Aerox berdampak di lintasan balap.
(BACA JUGA: Viral.. Bocah TK Ditilang Polisi Gara-gara Boncengan Naik MiniGP, Ekspresinya Polos Banget)
"Apalagi nanti pas Yamaha Aerox Cup 2018 bakal lebih seru lagi di Pontianak," tambahnya.
Yup, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memang sudah mengikutsertakan Aerox di balapan.
Melalui Yamaha Cup Race (YCR) mereka mulai membuka kelas balap khusus Aerox yang bisa diikuti oleh anggota komunitas melalui proses daftar.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR