MOTOR Plus-online.com - Balap MotoGP Argentina yang dihelat dini hari tadi (9/4/2018) memang diluar prediksi.
Bagaimana tidak, beberapa insiden berbahaya tersaji dan berbuntut panjang.
Aleix Espargaro nyaris terjungkal dihajar Marc Marquez.
(BACA JUGA: Aleix Espargaro: Enggak Adil Kecam Marquez, Pembalap Ini yang Harusnya Dihukum)
Sementara Valentino Rossi akhirnya benar-benar jadi korban Marquez usai ditabrak.
Diluar insiden-insiden tersebut, ada satu pembalap yang mengalami mimpi buruk.
Sirkuit Termas de Rio Hondo bak horor buat Jorge Lorenzo.
Rider Ducati ini memang tengah dalam tren menurun.
(BACA JUGA: Setelah Tabrak Valentino Rossi, Marc Marquez Malah Komen yang Bikin Fans Rossi Ngamuk)
Setelah diseri pembuka di Losail Qatar terjatuh, di MotoGP Argentina Lorenzo harus puas finis di posisi ke-15.
Bahkan, posisi rider asal Spanyol itu lebih buruk dibanding rookie asal Malaysia, Hafizh Syahrin.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR