MOTOR Plus-online.com - Perawatan
mesin sepeda
motor menjadi salah satu hal yang paling diperhatikan bagi para kalangan biker.
Paling dasar adalah pemilihan pelumas untuk
mesin motor mereka.
Pasalnya, dari sekian banyak pengguna sepeda
motor ini, sebagian ada yang senang bereksperimen dengan menggunakan pelumas
mesin mobil untuk digunakan pada
motor mereka.
Lantas apakah ini bisa dilakukan?
Product Development PT Pertamina Lubricants, Mia Khrisna pun angkat bicara.
"Bisa, pelumas
mobil dipakai untuk
motor skutik asalkan kualitasnya yang tinggi. Pasalnya,
oli motor itu didesain dengan ketahanan yang lebih baik sehingga
oli mobil yang ingin dipakai di
mesin motor skutik haruslah yang memiliki ketahanan yang mumpuni " kata Mia Khrisna.
Mia menjelaskan, pelumas dibuat dari base oil dan aditif.
Namun, tingkat kelicinan pelumas untuk
motor non skutik dan
mobil berbeda karena
motor non skutik menggunakan kopling basah yang butuh pelumas dengan karakter friksi yang khusus.
"
Oli mesin mobil dan
mesin motor skutik, friction character-nya relatif sama. Makanya banyak yang pakai Fastron Gold 5W-30 di
motor skutik dan senang walau sebenarnya Fastron Gold itu dibuat untuk
mobil," katanya.
"Kalau
oli mesin motor non skutik, friction characteristic-nya beda dengan
oli mesin mobil sehingga kalau dipaksa pakai
oli mesin mobil, bisa slip kopling. Makanya
oli non skutik harus khusus formulanya, misalnya Enduro 4T, yang dalam hal ini ada aditif anti slip koplingnya," ucapnya.
KOMENTAR