Kenapa All New Honda Vario Tanpa Kick Starter? Ini Penjelasan Pihak AHM

Ahmad Ridho - Senin, 16 April 2018 | 16:38 WIB
Isal/GridOto.com
All New Honda Vario 150 (depan) dan All New Honda Vario 125 (belakang) tanpa kick starter.

MOTOR Plus-online.com - Pasar motor matik semakin ramai dan muncul beberapa varian baru.

Selain itu, perubahan juga disajikan produsen agar masyarakat semakin senang.

Sama seperti yang dilakukan Astra Honda Motor (AHM) pada Vario 150.

(BACA JUGA: Jarang yang Tahu, Ternyata Ada Plat Nomor Kendaraan 'Kebal' Polisi di Jalan Raya)

AHM meremajakan tampang Honda Vario 125 dan 150 dengan beberapa fitur keren.

All New Honda Vario 125 dan All New Honda Vario 150 kini hadir tanpa selaan kaki atau kick starter.

Hilangnya kick starter pada All New Honda Vario 150 dan All New Honda 125 bukannya tanpa alasan.

Hal ini berkaitan dengan penggunaan smartkey.

(BACA JUGA: Viral! Detik-detik Oknum Anggota TNI Halangi Ambulance, Ditegur Bikers Malah Lakukan Ini)

"Penggunaan smartkey menyebabkan sedikit ada perubahan layout dan kabel elektrik," ujar Ryoji Imai, Honda R&D Southeast Asia Co., LTD di Kemayoran, Jakarta Pusat (16/4/2018).

"Selain itu penggunaan kick starter juga jarang digunakan lantaran teknologi Honda semakin canggih," tambahnya.

Sebagai gantinya, Honda berikan fitur untuk memantau aki.

"Di spidometer sudah ada voltmeter," tambahnya.

(BACA JUGA: Kevin Schwantz Kok Kesal Banget Sama Marquez, Bilang Dorna Harusnya Sudah Bertindak Sejak Moto2)

Honda meyakini kalau penghilangan kick starter enggak akan menimbulkan masalah.

"Kami sudah riset sebelumnya untuk mesin serupa di Vietnam dan Thailand, kami yakin enggak ada kendala," tambahnya.

Source : GridOto.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular