MOTOR Plus-online.com - Menggunakan basis motor Honda Transalps XL 650V, pasangan suami istri Eric dan Berta sudah mengunjungi 28 negara.
Dan bulan ini sudah masuk Indonesia setelah melakukan perjalanan dari Malaysia, rencananya setelah Indonesia bakal melanjutkan ke Australia.
Ada alasan mengapa menggunakan motor Honda Transalps XL 650V, bagi Eric motor yang sangat tangguh.
Itu dibuktikan dari perjalanannya yang sudah di 28 negara, melalui cuaca ekstrem sekalipun mulai panas hingga dingin yang suhunya sentuh -20 derajat ketinggian 5000 meter di China.
Wah, kalau orang biasa sudah angkat tangan ketemu cuaca ekstrem begitu.
(BACA JUGA : Gara-gara Buka Helm Pengemudi Ojol Ini Selamat dari Amukan Massa, Faktanya Bikin Ngakak)
"Motor yang sangat tangguh, hampir tidak pernah mengalami trouble. Paling hanya pergantian rutin oli, kampas rem dan kabel kopling," ungkap pria kelahiran Belanda ini.
Pemasangan hand grip heater juga menjadi part wajib untuk melakukan perjalanannya.
"Sangat bertungsi ketika di cuaca dingin seperti China, jika di Indonesia mungkin tidak butuh alat ini," guraunya.
Perjalanan Eric dan Berta tidak langsung disambung kok, maksudnya perjalanan turing tersebut dilakukan dengan batas waktu sekitar enam bulan.
(BACA JUGA : Ribut dengan Valentino Rossi, Rekor Marc Marquez di MotoGP Amerika Terancam?)
"Enam bulan keliling negara yang belum kami kunjungi, kemudian kami kembali ke Belanda. Jika ada uang baru melanjutkan perjalanan turing lagi," katanya.
Bagusnya lagi, pasangan suami istri tersebut sudah membekali motornya dengan part yang diperlukan untuk emergency.
Mulai dari oli, kampas sampai tool kit sudah lengkap di box masing-masing.
"Kami berdua memang suka traveling, terutama menggunakan motor. Makanya mengunjungi negara megara menggunakan motor sangat menyenangkan," tutupnya.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR