MOTOR Plus-online.com - Beberapa waktu lalu tersia kabar kalau driver ojek online (ojol) mengancam akan mogok narik.
Hal itu berkaitan dengan belum ada tindak lanjut soal kesejahteraan para driver.
Manajemen Go-Jek yang baru saja mendapat somasi dari driver ojol yang tergabung dalam Serikat Pengemudi Kesejahteraan (SIKAP) Nasionallangsung bereaksi.
Hal tersebut lantaran Go-Jek dianggap tidak peduli dengan kesejahteraan para pengemudi ojek online.
(BACA JUGA: Penumpang Siap-siap Terlantar, Senin Besok Driver Ojol Stop Beroperasi, Ini Sebabnya)
Pihak Go-Jek pun akhirnya buka suara dengan somasi yang dilakukan SIKAP.
Melalui Chief Corporate Affairs PT Go-Jek, Nila Marita mengatakan, pihaknya menyediakan asuransi bagi pengemudi yang menjadi mitra mereka.
"Asuransi ini bisa diakses oleh mitra driver," ujar Nila melalui keterangan resmi yang diterima kompas.com, Sabtu (21/4/2018).
Nila menjelaskan, asuransi tersebut merupakan program swadaya dengan premi yang terjangkau.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR