MOTOR Plus-online.com - Balap MotoGP Amerika yang berlangsung dini hari tadi (23/4/2018) berjalan normal.
Tapi usai balap ada kabar yang cukup mengejutkan saat tim KTM mendekati Johann Zarco.
Saat berada di pit, pembalap tim Tech 3 itu didatangi Direktur Motorsport KTM Pit Bierer.
Johann Zarco diincar banyak pabrikan sejak timnya Tech 3 putus kontrak dengan Yamaha.
(BACA JUGA: Driver Ojol Ancam Mogok Besar-besaran Senin Besok, Manajemen Go-Jek Malah Bilang Begini)
KTM salah satu pabrikan yang tertarik dengan Johann Zarco.
Kemarin KTM menyodorkan kontrak kepada Johann Zarco untuk MotoGP 2019-2020.
"Saya belum bisa bahas banyak di tim mana nantinya Johann Zarco.
Tim pabrikan atau satelit," beber Pit yang dilansir dari SpeedWeek.com.
(BACA JUGA: Heboh! Video Pembalap Road Race Dilempar Ban Bekas, Enggak Terima Disenggol )
Johann Zarco diincar Honda dan Yamaha setelah tampil apik tahun lalu.
Rider asal Perancis itu tampil apik pada lima seri terakhir MotoGP tahun lalu.
Tiga seri MotoGP musim ini pun performanya semakin mantap dengan podium kedua di MotoGP Argentina.
"Lihat musim depan Johann Zarco, saya tidak akan berspekulasi," tutup Pit yang mantan pembalap motocross dunia.
Source | : | Speedweek |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR