MOTOR Plus-online.com - Kabar yang berkembang belakangan menyebut kalau Johann Zarco akan merapat ke pabrikan KTM tahun depan.
Bahkan, ada yang menyebut kalau Zarco sudah menandatangani kontrak selama 2 tahun untuk balap menggunakan motor KTM di MotoGP
Berita itu dimulia dari media Jerman, Speedweek.com, yang menuliskan hal tersebut.
Dilansir dari Marca.com, Direktur Motorsport KTM, Pit Bierer memberi klarifikasi terhadap kabar tersebut.
"Aku tidak bisa berbicara apapun tentang masa depan tim kami," kata Pit Beirer.
(BACA JUGA: Nah Temuan Masalah Sokbreker Honda All New PCX 150, Netizen Langsung Cek Sasis)
"Yang kami tahu adalah Honda memiliki ketertarikan dengannya," tambahnya.
Tapi bos KTM di MotoGP ini mengiyakan bahwa timnya memang memiliki ketertarikan besar pada pembalap Perancis tersebut.
Pit Beirer bahkan tidak malu mengatakan, "Itu adalah harapan kami."
Keputusan terkait Johann Zarco besar kemungkinan dilakukan di balapan depan, Jerez.
(BACA JUGA: Dibuka dari Boksnya yang Berumur 20 Tahun, Kondisi Motor Legendaris Honda Ini Bikin Melotot)
Hal itu terkait perkataan Lauren Fellon, manajer dari Johann Zarco, yang menyebutkan bahwa mereka menginginkan kepastian sebelum Jerez.
Selain itu, keputusan dari kontrak Zarco akan memiliki banyak dampak di MotoGP.
Salah satunya adalah dengan kepastian Dani Pedrosa di Repsol Honda.
Jika Zarco benar-benar berada di kontrak KTM, maka masih besar kemungkinan Honda mempertahankan Dani Pedrosa.
(BACA JUGA: Dibilang Berbohong, Jurnalis Italia Serang Balik Valentino Rossi dengan Fakta)
Kecuali kemungkinan bahwa pembalap Moto2 Joan Mir atau Cal Crutchlow dari tim LCR Honda naik ke tim pabrikan Honda ini.
Tapi semua belum memiliki kepastian, belum ada pihak yang memberikan pernyataan resmi mereka.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR