Begal Sadis Berulah di Lampung, Pemotor Tewas Ditembak Seorang Lagi Dibacok

Ahmad Ridho - Jumat, 27 April 2018 | 15:05 WIB
Instagram @humareskrw
Ilustrasi pelaku begal motor.

MOTOR Plus-online.com - Begal motor kembali berulah di Lampung dan memakan korban jiwa.

Kakak beradik pengendara Honda BeAT harus berhadapan dengan penjahat jalanan.

Sang kakak tewas ditembak sementara adiknya luka parah pada bagian paha akibat sabetan senjata tajam.

Polisi masih menyelidiki kasus pembegalan yang menimpa Syafrudin (25) dan Siti Fatimah (28), warga Dusun Lebak Kelapa, Desa Bandar Kagungan Raya, Kecamatan Abung Selatan, Lampung Utara, Kamis, 26 April 2018 sekitar pukul 05.30 WIB.

(BACA JUGA: Jahat.. Mesin Honda CB100 Dibikin Boxer, Cara Kerjanya Bagaimana Itu?)

Dalam peristiwa itu, Syafrudin tewas setelah tertembus timah panas yang ditembakkan pelaku. Sementara Siti mengalami luka bacokan di kakinya.

Kapolsek Abung Selatan Iptu Zulkarnaen mengatakan, pihaknya masih menyelidiki para pelaku.

"Kami masih menyelidiki siapa pelakunya,” kata Zulkarnaen, Jumat, 27 April 2018.

Zulkarnaen menerangkan, kejadian berawal ketika kedua kakak adik itu pergi ke pasar mengendarai motor Honda BeAT BE 3266 KQ.

(BACA JUGA: Sadis! Yamaha Lexi Balap Lawan Yamaha NMAX di Trek Lurus, Kok Hasilnya Begini...)

Di tengah perjalanan, dua pria keluar dari semak-semak.

Salah satu pelaku langsung menembak korban. Akibatnya, Syafrudin roboh bersimbah darah.

Sementara kakaknya Siti Fatimah langsung melarikan diri. Namun, kakinya terluka akibat sabetan senjata tajam.

Namun, Zulkarnaen belum bisa memastikan apakah luka itu akibat sabetan sajam pelaku.

(BACA JUGA: Jarang yang Sadar, Kenapa Jumlah Angka di Pelat Nomor Kendaraan Enggak Berubah? Ini Faktanya)

“Saya gak mau menduga terkena benda tajam.

Tidak mau menduga-duga jenisnya, apakah laduk atau golok,” katanya.


Artikel ini telah tayang di tribunlampung.co.id dengan judul Polisi Masih Selidiki Pembegalan yang Tewaskan Pemuda Santun Itu,

Source : Tribunnews.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular