MOTOR Plus-online.com - Dengan majunya teknologi dan banyaknya alat pengaman bisa mengagalkan aksi maling.
Tidak semua maling motor bisa melancarkan aksinya dengan mulus.
Seperti lihat dalam unggahan akun Instagram @agoez_bandz.
Dalam video terlihat ada sebuah Yamaha NMAX berwarna putih sedang terparkir.
(BACA JUGA: Nah Loh! Setelah Tes MotoGP di Jerez, Rossi dan Vinales Barengan Bilang Nggak Ada Gunanya)
Kemudian ada dua orang pria yang diduga maling, salah satunya mendekati motor tersebut.
Aksi pria ini terbilang mulus karena motor dengan mudah dinyalakan.
Namun, tiba-tiba motor tidak bisa digerakkan dan seperti mengerem.
Ternyata ada sebuah alat pengunci di bagian handle rem tersebut, yang membuat rem selalu ditekan.
(BACA JUGA: Mau Sukses Kerjain Maling Yamaha NMAX? Pasang Alat Ini, Video Ini Buktinya!)
Alat ini bernama grip lock untuk mengunci handle rem depan.
Sebelumnya ada kunci pengaman model terdahulu yang dipakai pada cakram, namun alat itu bisa merusak perangkat tersebut.
Model kuncinya enggak seperti biasa, ini diharapkan dapat menyulitkan maling saat hendak mencoba untuk membongkar grip lock.
Dengan menggunakan grip lock, maka posisi rem depan akan mengunci cakram dengan kuat dan bikin motor enggak bisa jalan.
Nah, alat ini bisa jadi pengaman ganda buat motor kalian biar maling dibuat jadi kesal dengan alat ini.
KOMENTAR