MOTOR Plus-online.com - Maverick Vinales, sempat percaya diri menatap balapan GP Spanyol 2018 setelah menjalani pekan yang gemilang pada GP Americas 2018.
Pembalap Movistar Yamaha itu sukses menaiki podium GP Americas 2018 dengan finis di posisi kedia di Circuit of the Americas, 22 April yang lalu.
Akan tetapi, Vinales gagal mengulangi performa impresifnya kala menjalani sesi balapan GP Spanyol 2018.
Vinales hanya mampu meraih urutan tujuh pada balapan yang digelar di Sirkuit Jerez, Minggu (6/5/2018).
(BACA JUGA: Nah Loh! Setelah Tes MotoGP di Jerez, Rossi dan Vinales Barengan Bilang Nggak Ada Gunanya)
Hal itulah yang kemudian membuat Vinales merasa sangat kecewa.
"Saya pikir hasil ini sangat negatif," ucap Vinales yang dilansir dari Motorsport.
"Anda tahu, saya datang dari Austin dengan perasaan yang sangat baik setelah hasil balapan disana karena kami sudah membuat langkah bagus," ucap Vinales.
Pasca-menaiki podium di Argentina, Vinales sudah membidik Sirkuit Jerez Angel Nieto sebagai tempat yang tepat untuk meraih podium lagi.
(BACA JUGA: Jelang Balap Maverick Vinales Frustasi, Ini Keluhannya..)
Namun, hasil yang diraihnya tidak seperti yang Vinales harapkan.
Vinales finis di posisi ketujuh dan dinilai banyak orang adalah sebuah keberuntungan karena ada tiga pebalap di barisan depan mengalami tabrakan beruntun.
"Namun, di sini kami menghadapi kenyataan, motor kami saat ini masih jauh dari yang diharapkan," tutur Vinales.
Berkat urutan ketujuh yang diraihnya, Vinales pun hanya mendapat sembilan poin pada GP Spanyol 2018.
Saat ini, Maverick Vinales masih menduduki peringkat ketiga klasemen sementara MotoGP 2018.
KOMENTAR