Heboh.. Pembalap MotoGP Ikut Kecam Teror Bom Bunuh Diri di Surabaya

Mohammad Nurul Hidayah - Senin, 14 Mei 2018 | 18:36 WIB
twitter/maverickmack25
Ucapan dari Maverick Vinales atas apa yang menimpa Indonesia

MOTOR Plus-online.com - Serangan bom bunuh diri bertubi-tubi yang terjadi di Surabaya sudah menjadi perhatian dunia.

Bahkan, para pembalap MotoGP ikut merasakan kesedihan atas teror yang menimpa indonesia.

Maklum saja, jumlah fans mereka yang berasal dari Indonesia memang tidak sedikit.

Belum lagi program sponsor yang membuat mereka akrab dengan Indonesia karena sering ke sini setiap tahunnya.

(BACA JUGA : Masih Ingat? Tahun Lalu Valentino Rossi Dibikin Nangis Yamaha YZR-M1 di MotoGP Prancis)

Simpati pertama diucapkan oleh Maverick Vinales pembalap tim Movistar Yamaha.

Dalam akun twitter resminya Vinales mengunggah gambar bertuliskan Pray For Indonesia.

Vinales sendiri memang sudah beberapakali datang ke Indonesia.

Dia selalu mendapatkan sambutan hangat dari para fans di Indonesia.

(BACA JUGA : Kabar Terakhir Kondisi Bocah yang Dibonceng Motor Pelaku Bom Mapolresta Surabaya)

Enggak heran kalau dia menyampaikan rasa simpatinya atas apa yang menimpa warga Indonesia.

Semoga saja tidak ada aksi susulan dari para pelaku yang kurang bermoral ini.

Semoga juga pihak berwajib bisa menumpas tuntas hingga ke akar-akarnya.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular