MOTOR Plus-online.com - Bulan puasa begini dari pada bengong atau tidur lebih baik bersihin motor.
Sisa pelumas, Kotoran dan debu di rantai yang menumpuk, bisa bikin berisik gear depan motor.“Pembersihan gear depan perlu untuk menjaga usia pakai dari komponen gear itu sendiri,” kata Kukuh Aristiawan, Kepala Mekanik Big Wing Astra Motor BSD, Tangerang kepada GridOto.com.Maka itu wajib dibersihkan, nih. Caranya cukup mudah, bisa dilakukan sembari menunggu buka puasa.
(BACA JUGA: Gara-gara Driver Ojol, Perempuan yang Sempat Gegerkan Polisi saat Razia di Jembatan Suramadu Terungkap)Adapun perlengkapan yang diperlukan untuk membersihkan gear depan Yamaha V-Ixion adalah kunci T ukuran 8, kuas kawat, kuas biasa, cairan penetran, dan lap bersih.Mau tahu caranya? Yuk simak panduan berikut ini.
Pertama, buka cover atau penutup gear depan.
Untuk membuka penutup ini bisa gunakan kunci ring T, kunci pas, ataupun kunci ratchet.
(BACA JUGA: Video Puluhan Anak Muda Mendadak Gemeter, Kumpul Habis Sahur di Alun-alun Didatangi Polisi)
Khusus V-Ixion, pakai kunci T ukuran 8.
Setelah baut pengikat dilepas.
Lanjut copot penutup gear depan untuk memudahkan proses pembersihan.Oiya, sebelum membersihkan gear, lebih baik bersihkan cover gear ini dulu ya.
Source | : | GridOto.com |
Editor | : | Ahmad Ridho |