Sukses Raih Podium ke-3 di MotoGP Prancis, Ini Rahasia Rossi yang Mengaku Sempat Pesimis

Ahmad Ridho - Senin, 21 Mei 2018 | 08:09 WIB
Twitter / @YamahaMotoGP
Valentino Rossi

MOTOR Plus-online.com - Penampilan Valentino Rossi di MotoGP tahun ini memang jauh dari hasil memuaskan.

Hal itu dikarenakan The Doctor merasa frustrasi dengan kondisi perangkat elektronik (ECU) motornya.

Walaupun sudah meminta Yamaha serius menangangi keluhannya, namun masalah belum juga usai.

Jelang MotoGP Prancis kemarin, Rossi mengaku pesimis bisa tampil bagus.

(BACA JUGA: Mengejutkan! Pedagang Motor Bekas Curhat Motor Matic Honda Ini Susah Laku)

Tapi hasilnya, balap yang digelar di sirkuit Le Mans Minggu (20/5/2018) itu, VR46 bisa finis diposisi ke-3.

"Awalnya saya merasa pesimis dan start dari baris ketiga di sini (Le Mans) selalu menyulitkan.

Tapi malam harinya kami melakukan keseimbangan motor dan berhasil memperbaiki akselerasi," papar Rossi dilansir Motorsport.

Kunci kemenangan sudah dirasakan saat melakukan pemanasan dan dirinya mengaku ada perkembangan.

(BACA JUGA: Mantaf Jiwa! Video Desain Helm Valentino Rossi dari 1996-2017, Keren yang Mana Bro...)

Lalu, balapan dilakukan dengan rasa percaya diri tinggi.

"Saya merasa ada perkembangan dan motor semakin membaik.

Saya tidak berhenti untuk tampil kencang pada setiap tikungan dan memacu hingga batas maksimal," lanjutnya.

Hasilnya? Rossi sukses finis di posisi ke-3 dibelakang Marc Marquez dan Danilo Petrucci.

Source : Motorsport
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular