MOTOR Plus-online.com - Seri kelima balap MotoGP sukses digelar di sirkuit Le Mans, Prancis.
Marc Marquez sukses finis diposisi pertama disusul Danilo Petrucci (2) dan Valentino Rossi (3).
Ada pemandangan mengejutkan sekaligus lucu saat Marquez dan The Doctor berjumpa dan berbagi podium di MotoGP Prancis kali ini.
Hasil balap MotoGP Prancis ini memang di luar dugaan karena Baby Alien harus kembali bertemu dengan Rossi.
(BACA JUGA: Tersungkur saat Pimpin Balap MotoGP Prancis, Andrea Dovizioso Malah Bilang Begini...)
Pasca insiden senggolan yang melibatkan Rossi dan Marquez, tensi kedua pembalap itu memang masih tinggi sampai saat ini.
Bahkan Rossi belum mau menyapa pembalap Repsol Honda itu karena masih kecewa.
Saat keduanya berjumpa di podium MotoGP Prancis, publik menunggu reaksi kedua pembalap ini.
Penggemar kedua pembalap ini pasti ingin tahu reaksi keduanya saat satu podium usai kericuhan beberapa bulan lalu.
(BACA JUGA: Sukses Raih Podium ke-3 di MotoGP Prancis, Ini Rahasia Rossi yang Mengaku Sempat Pesimis)
Tapi apa yang terjadi? Rossi dan Marquez nampak belum mau bertegur sapa atau saling jabat tangan.
[#MotoGP] Marquez and Rossi waiting to share their first podium together since the shambles of the Argentina GP ???? #FrenchGP pic.twitter.com/sVEZ4Mq499
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) May 20, 2018
Keduanya malah terlihat membelakangi satu dengan lainnya.
Hanya Danilo Petruci yang menyapa Rossi ataupun Marquez.
Rossi dan Marquez nampak dingin dan enggak bertegur sapa.
(BACA JUGA: Bumiayu Berduka! Gara-gara Truk Pengangkut Gula Pasir, 11 Tewas dan Puluhan Motor Jadi Bangkai)
Saat penyerahan piala, Rossi merayakan kemenangan dengan Petrucci sambil meminum sampanye.
SPRAY ITTTT ????????????#FrenchGP pic.twitter.com/GVXt3miPMa
— MotoGP™???????????? (@MotoGP) May 20, 2018
Sementara Marquez asyik sendiri dan memberikan sampanye miliknya kepada kru tim Repsol Honda.
Tapi akhir dari perayaan kemenangan itu, Marquez dan Rossi akhirnya mau berpose bersama ditemani Petrucci sambil melambaikan tangan.
Source | : | twitter motogp,Fox Sport |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR