Bukan Cuma Dovizioso dan Zarco, Pembalap Indonesia Juga Pernah Rasakan Sadisnya Sirkuit Le Mans

Ahmad Ridho - Senin, 21 Mei 2018 | 14:18 WIB
Twitter / @SkySportMotoGP
Andrea Dovizioso tersungkur di sirkuit Le Mans.

MOTOR Plus-online.com - Gelaran balap MotoGP Prancis yang berlangsung semalam (20/5/2018) berjalan seru.

Kecelakaan terjadi di kelas Moto3, Moto2 bahkan MotoGP.

Andrea Dovizioso dan Johann Zarco harus merasakan sadisnya aspal Le Mans, Prancis.

Ternyata bukan hanya pembalap dunia, rider asal Indonesia juga pernah tersungkur di panasnya aspal Le Mans.

(BACA JUGA: Ajib... Bengkel Ini Punya Paket Upgrade Yamaha XMAX Jadi 300 cc, Siapin Ongkos Segini)

Adalah Andi 'Gilang' Farid Izdihar yang merasakan ganasnya aspal Le Mans pada kejuaraan CEV Moto3.

Andi kecelakaan di Le Mans pada 19 Mei 2017 lalu.

Saat itu, balapan berlangsung dalam kondisi hujan.

Gara-gara cuaca tersebut, Andi Gilang yang tengah melakoni sesi kualifikasi pertama (Q1) pada CEV Moto3 atau juga dikenal dengan nama Moto3 Junior World Championship itu, terjatuh.

(BACA JUGA: Peserta Adventure Ini Punya Mobil Bagus, Pas Lihat Motornya Bikin Melongo)

@motogpindonesia
Andi Gilang pernah merasakan terjatuh di sirkuit Le Mans.

Dilansir dari Kompas.com, dampak dari insiden yang dialami Andi Gilang ternyata cukup parah.

Andi Gilang bahkan sampai tidak mampu menjalani sesi balap pada CEV Moto3 karena mengalami retak tulang minor pada kedua tangannya.

Buruknya kondisi kesehatan Andi Gilang pada akhirnya membawa dia naik meja operasi guna menyembuhkan cedera di kedua tangannya tersebut.

Insiden Andi Gilang ini sekaligus menambah catatan buruk di Sirkuit Le Mans.

(BACA JUGA: Serem! Video Detik-detik Truk Meluncur Kencang Sebelum Hantam Puluhan Motor di Bumiayu)

Selain insiden Andi Gilang, Sirkut Le Mans juga pernah "memakan" korban sebanyak 15 pebalap Moto3 karena tabrakan beruntun.

Peristiwa nahas itu sampai sekarang masih menjadi yang terburuk sepanjang sejarah Sirkuit Le Mans.

Source : Kompas.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular