Kocak.. Pembalap MotoGP Ikutan Cara Bercanda Anak Sekolah di Indonesia

Mohammad Nurul Hidayah - Minggu, 17 Juni 2018 | 07:05 WIB
Instagram/jokesofgp

MOTOR Plus-online.com - Pembalap MotoGP juga manusia, ada kalanya mereka bercanda saat bertemu sesama pembalap lain di luar lintasan.

Salah satunya becandaan yang tampak di video ini.

Kalian saat sekolah pasti sering melakukan becandaan menempel kertas dipunggung teman.

Kalau di Indonesia biasanya kertas yang ditempelkan sudah diberi tulisan "saya jelek" atau lain sebagainya.

Ternyata para pembalap MotoGP juga kedapatan becanda hal yang sama.

(BACA JUGA: Apa Bedanya Helm Rp 400 Ribuan Dengan Helm Rp 4 Jutaan, Lihat Nih Video Tesnya)

Di video tampak sebelum memulai press conference, Cal Crutchlow menempelkan stiker merah ke kaus yang dipakai Tito Rabat, pembalap tim Reale Avintia Racing.

Yang dikerjai enggak sadar kalau di punggungnya melekat beberapa stiker.

Sementara Marc Marquez dan Valentino Rossi yang tahu kejadian tersebut berlagak tak terjadi apapun.

Valentino Rossi, Marc Marquez, Tito Rabat dan Cal Cruthclow lantas masuk ke ruang press conference.

Lucunya, sambil berjalan menuju meja, mereka juga bersikap hati-hati, takut-takut kalau di punggung mereka pun terdapat stiker iseng.

(BACA JUGA: Eddy Saputra : Kalau Tidak Dipaksa, Saya Malas Jual Ohlins di Indonesia)

Saat duduk sebelum press conference dimulai, Tito Rabat yang mendapat kode kalau di punggungnya ada stiker nampak bertanya-tanya.

Ia lantas mencabut salah satu stiker lalu menengok ke Valentino Rossi yang ada di sebelahnya.

Sementara Rossi, pasang tampang cool saat Tito Rabat melihat ke arahnya.

Sejurus kemudian, Rossi, Marquez dan Crutchlow tertawa-tawa atas tingkah Tito Rabat dalam rekaman yang disebut di MotoGP Malaysia lalu.

Dalam video yang diunggah di instagram jokesofgp ini juga ada cuplikan seorang official MotoGP menyerahkan helm Valentino Rossi ke salah satu kru.

(BACA JUGA: Peserta Adventure Ini Punya Mobil Bagus, Pas Lihat Motornya Bikin Melongo)

Bukan dengan cara biasa melainkan pakai acara dilempar segala.

Spontan, kru tersebut menangkap helm Rossi yang ditujukan kepadanya dengan gestur 'ah, selamat.'

Sebab kebayang, kalau itu helm sampai jatuh.

Kru tersebut pun memperagakan dirinya 'potong leher' sambil terkekeh.

 

A post shared by JOKES of GP (@jokesofgp) on



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular