MOTOR Plus-online.com - Sama seperti naik gunung, bermain adventure pakai motor trail harus kompak dan saling tolong menolong.
Bukan apa-apa, jalur yang dilewati memang cenderung ekstrem dan tidak bisa diduga.
Lebih susah lagi karena jalur yang mereka lewati umumnya jauh dari pemukiman dan warga yang beraktifitas.
Jadi, yang bisa menolong cuma teman.
(BACA JUGA : Awas.. Ganti Kampas Rem Belakang Pakai Cara Ini Bikin Cakram Rawan Macet!)
Video yang diunggah akun Instagram @bandungtrail_ ini jadi contoh kebersamaan yang nyata.
Rombongan adventure yang sedang beraksi nampaknya mengalami kesusahan karena ada jalan yang terputus.
Mungkin kesulitan membuat jembatan darurat, akhirnya para peserta membuat jembatan hidup.
Yup, jembatan hidup karena jembatan dibuat oleh teman-temannya menggunakan badan mereka.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR