Jangan Kaget, Bensin di Tangki Bakal Hilang Saat Kirim Motor Pakai Kereta

Mohammad Nurul Hidayah - Minggu, 27 Mei 2018 | 16:14 WIB
Ruslan / GridOto
Pengiriman motor pakai jasa ekspedisi kereta api

MOTOR Plus-online.com - Mengirim motor lewat jasa ekspedisi, pilihan tepat bagi yang tidak mau mengendarai motor di musim mudik.

Salah satu jasa ekspedisi yang bisa dipilih yakni kereta api, sistemnya sama dengan mengirim barang lain pada umumnya.

Cukup memesan, lengkapi persyaratan, bayar dan motor pun siap diantar ke tujuan.

Tapi, jangan heran kalau bensin di tangki motor kalian bisa hilang saat kirim motor pakai kereta.

(BACA JUGA : Awas Ngiler.. M Fadli Blayer Honda NSR 150R, Suara Garingnya Bikin Baper)

Lho, hilang kemana tuh bensin di tangki?

Ada satu hal yang harus ditaati, petugas biasanya melakukan pengosongan tangki bensin.

Raehan, pegawai PT. Kereta Api Logistik (KALOG) Stasiun Senen, menjelaskan, mengosongkan tangki sebelum mengirim motor tujuannya untuk mencegah terjadinya kebakaran.

“Itu sudah aturan yang harus diterapkan, supaya tidak terjadi kebakaran,” ujar Raehan, Selasa (14/5).

(BACA JUGA : Bikin Melongo... Beli Motor Benelli di Jakarta Fair Langsung Dapat Potongan Harga Rp 7 Juta)

Cerita Raehan, soalnya beberapa tahun lalu pernah terjadi motor terbakar.

“Kondisi bensin yang penuh kan akan tergoncang-goncang lalu menguap, hawa panas didalam kereta kan panas, timbul lah api,” bebernya.

Maka dari itu sebaiknya saat mengirim motor tidak melakukan pengisian bahan bakar sampai full.

“Kalau full pasti kita akan kuras, walaupun tidak sampai kosong sih,” pungkasnya.


Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Hindari Tangki Diisi Full Bensin Bila Kirim Motor ke Kampung Pakai Kereta Api,



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular