MOTOR Plus-online.com - Zaman sekarang maling motor sudah semakin pintar.
Kita sebagai masyarakat juga jangan mau kalah pintar sama maling motor.
Terbaru Polrestabes Semarang menangkap 3 orang maling motor yang cuma bermodal kunci mobil.
Ngeselinnya lagi, kunci mobil yang mereka punya itu palsu!
(BACA JUGA: Pantas! Ilmunya Tinggi, Korban Begal Yang Jadi Tersangka Ini Bisa Kalahkan Pelaku)
Menjadi perhatian buat kita agar selalu lebih waspada dengan orang yang tidak dikenal.
Modus yang dilakukan maling motor ini termasuk ke dalam golongan penipuan.
Mereka bertiga menyamar sebagai orang yang akan memberikan pekerjaan ke korbannya.
Korban diajak ketemuan untuk melakukan interview dan di situ pelaku melakukan aksinya.
(BACA JUGA: Begini Kronologi Korban Begal Yang Jadi Tersangka Setelah Bacok Pelaku Hingga Tewas, Ternyata...)
Para penipu ulung ini berpura-pura meminjam motor korban.
Sebagai jaminan, ia memberikan kunci mobil palsu yang ia sudah disiapkan.
Ujungnya bukan dapat kerjaan, motor korban digasak pelaku dan cuma bawa pulang kunci mobil palsu.
Pembaca MOTOR Plus harus lebih pintar jangan sampai menjadi korban para penipu yang semakin pintar.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR