Bikers Zaman Now Dijamin Enggak Paham, Apa Manfaat Pasang Gas Spontan yang Sempat Melegenda

Ahmad Ridho - Rabu, 30 Mei 2018 | 22:10 WIB
Ruslan Abdul / GridOto
Gas Spontan

MOTOR Plus-online.com - Bikers zaman now pasti kurang familiar dengan yang namanya gas spontan.

Padahal, di awal era 2000-an part yang satu ini sangat beken dan menjadi buruan.

Pakai gas spontan diyakini bisa menambah performa tunggangan dengan signifikan.

Namun, manfaat lebih jelasnya dari pemasangan gas spontan?

(BACA JUGA: Pantas! Ilmunya Tinggi, Korban Begal Yang Jadi Tersangka Ini Bisa Kalahkan Pelaku)

Dijelaskan Kahfi Wijaya, punggawa K-22 Garage, Cinere, Depok, fungsi dari gas spontan ini untuk mempersingkat putaran grip gas.

"Gas spontan, putaran grip gasnya lebih singkat dalam membuka skep atau katup throttle," ujar Kahfi kepada GridOto.com beberapa waktu lalu.

Misal pada saat menggunakan grip gas biasa dalam membuka skep secara penuh, butuh penarikan sebesar 60 ̊.

Sementara jika pakai gas spontan, hanya perlu 50 ̊ saja.

(BACA JUGA: Terungkap! Korban Begal yang Bunuh Pembegalnya Ternyata Santri Madura, Diam-diam Punya Ilmu Ini)

"Gas spontan bisa lebih singkat membuka skep karena ukuran diameternya lebih besar dibanding grip gas biasa," terang Beo sapaan akrab Kahfi.

Untuk dicatat, gas spontan ini sebenarnya tidak mengubah performa dari mesin motor, hanya membantu mempersingkat untuk mencapai putaran mesin tinggi.

Source : GridOto.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular