MOTOR Plus-online.com - Sudah lama atau tepatnya dua tahun, kita tidak melihat Valentino Rossi ada di pole position.
Rossi secara spektakuler meraihnya lagi pada balapan kandangnya, GP Italia.
Dan memang tidak ada tempat sebaik Mugello untuk meraih pole position-nya yang ke-65 di semua kelas atau yang ke-54 di GP500/MotoGP.
Bila ingin menang sekaligus memberikan hiburan luar biasa bagi publik Mugello dan jutaan penggemarnya di seluruh dunia, inilah empat hal yang mesti diwaspadai Rossi pada balapan hari Minggu (3/6) ini.
(BACA JUGA: Sadis... Lamborghini Ngikut Balap di MotoGP Italia 2018, Warnanya Bikin Melongo..)
1. Pasukan Ducati
Bila melihat posisi start, mungkin pesaing utama Rossi adalah "teman lama"-nya, Jorge Lorenzo.
Namun jangan salah, secara umum pasukan Ducati justru bisa menghancurkan impian Rossi untuk menang di Mugello.
Mereka, seperti halnya Marquez, sangat kuat di dua sektor pertama.
Top speed Ducati memang luar biasa. Dan kita pun tahu, selain soal power motor baik Lorenzo, Andrea Dovizioso, maupun Danilo Petrucci sama-sama piawai dalam menghemat ban.
(BACA JUGA: Simak Live Streaming Dan Jadwal Balap MotoGP Italia Hari Ini Bosku, Bakalan Seru Nih!)
Aksi itu bisa sangat menentukan bila melihat durasi lomba yang panjang.
Ingat tahun lalu Dovi menang di Mugello bukan semata power Ducati yang bagus di lintasan lurus, tapi juga penghematan ban.
KOMENTAR