MOTOR Plus-online.com - Lin Jarvis, Managing Director Yamaha Motor Racing, tegaskan pihaknya tetap mengusahakan memiliki tim satelit pada gelaran MotoGP musim 2019.
Hingga enam seri balap MotoGP 2018, Yamaha belum juga menemukan pengganti tim Tech3 yang sudah dipastikan hengkang ke KTM.
Tim Marc VDS pun menjadi kandidat favorit sebagai tim satelit Yamaha pada musim depan.
Namun masalah yang terjadi di internal Marc VDS membuat negosiasi yang tengah berlangsung bersama Yamaha sedikit terganggu.
(BACA JUGA: Mengejutkan... Andrea Iannone Pilih ke Aprilia, Inilah Line Up Sementara Pembalap MotoGP 2019)
"Kami harus menunggu dan melihat bagaimana situasi berkembang untuk tim satelit kami," kata Lin Jarvis dikutip BolaSport.com dari Speedweek.
"Baik itu Marc VDS atau tim lain, kami ingin memiliki empat motor di grid dan kami tidak pernah merahasiakannya," lanjutnya.
Namun andai skenario terburuk tidak memiliki tim satelit pada musim depan terjadi, Yamaha mengaku tidak bakal mempermasalahkannya.
KOMENTAR